Bright PLN Batam Adakan Buka Bersama Dengan Insan Pers


Bright PLN Batam Adakan Buka Bersama Dengan Insan Pers

Kwarta5.com Batam -Acara buka puasa bersama yang dilakukan oleh bright PLN Batam dengan para insan Pers di Kota Batam, Kamis  (31/5/2018), sore di hotel Harris, terlihat penuh keakraban dan sangat bersahaja.

Melihat banyaknya para insan Pers yang hadir pada acara tersebut, membuktikan bahwa hubungan antara pihak bright PLN Batam dengan awak media selama ini tekah bersinergi dengan baik.

Tidak hanya sekedar berbuka puasa saja, pihak panitia acara buka bersama ini juga membagikan banyak hadiah kepada wartawan dengan cara melakukan lucky draw dan kuis berhadiah.

Dari sekian banyak yang dibagikan, hadiah Salah satu pewarta ini mendapat kan MAXSIM PRESTO. Candra sebagi pewarta Yang mendapat hadia menerang kan " bright PLN batam harus tetap bersinergi untuk menghadapi masayarakat banyak kusus nya di kota batam ini .

Turut hadir pada acara ini, dihadiri oleh jajaran direksi PLN Batam, Direktur Keuangan dan Sumber Daya Manusia Bayu Widyarto, Direktur Bisnis dan Pengembangan Usaha bright PLN Batam Buyung Abdul Zalal, Corporate Secretary bright PLN Batam Samsul Bahri, Manager of Publik Releation bright PLN Batam Bukti Pangabean, Staf Manager of Publik Releation bright PLN Batam Yoga dan Furgon beserta para pegawai bright PLN Batam yang lainnya.

Pada acara tahunan ini, Direktur Utama bright PLN Batam, Dadan Kurniadipura tidak bisa hadir karena sedang bertugas, namun kepada para insan Pers ia berpesan dibacakan oleh Bayu Widyarto, harapnya hubungan PLN Batam dengan para insan Pers selalu erat dan silahturahmi dapat tetap terjaga.

(Sempeng)
Lebih baru Lebih lama