Kunjungi Masjid Al Munawarah, Nizar Kembali Ingatkan Masyarakat Untuk Memakmurkan Masjid


Kunjungi Masjid Al Munawarah, Nizar Kembali Ingatkan Masyarakat Untuk Memakmurkan Masjid

Kwarta5.com Lingga,- Agenda dzikir dan tausyiah yang merupakan kegiatan bagian Kesra terus berlanjut paska memasuki new normal, di Masjid Al Munawwarah Wakil Bupati Lingga, M Nizar Kembali Ingatkan Masyarakat Untuk Mekmurkan Masjid, Jumat. (10/7/2020).

Kegiatan yang dilaksanakan di masjid Al Munawarah desa Sembuang Kecamatan Selayar di hadiri langsung oleh Wakil Bupati Lingga M. Nizar dan Kabag Kesra Jaya Admajaria.

Dalam sambutan singkatnya, Wakil Bupati menyampaikan kegiatan ini bertujuan agar kita senantiasa memakmurkan masjid-masjid.

"Pada kesempatan ini saya mengajak untuk mari kita bersama sama berbuat , mengingat serta tolong monolong dalam hal berbuat kebaikan" ajak wakil Bupati.

Ditambahkannnya lagi, setiap perbuatan baik yang telah kita lakukan adalah salah satu rasa syukur dan merupakan sifat yang paling di cintai oleh Allah.

"Jadi orang-orang yang memakmurkan masjid di hadapan Allah dan juga Rasulullah adalah orang yang begitu mulia" jelasnya.

Sementara itu, Ustad Setiadi pengisi ceramah yang diundang bagian Kesra untuk mengisi kegiatan ini mengajak semua jamaah yang hadir, agar selalu memulai hari yang baik Sayyidul 'ayam / penghulu segala hari yakni hari jumat ini dengan memulai dari sepertiga malam.

"Marilah kita menjadi insan yang bertakwa dan selalu meningkatkan rasa syukur kepada Allah dengan menjalankan keutamaan serta apa-apa saja yang dicintai oleh Allah" tutur ustad Setiadi pada tausyiah singkatnya.

Diketahui kegiatan tausyiah ini di isi dengan tanya jawab oleh ustad Setiadi kepada anak-anak desa Sembuang tentang hafalan surah pendek Al Qur'an yang juga di hadiahi uang saku amplop dari bagian Kesra Setda Kabupaten Lingga


Lebih baru Lebih lama