Pesan Bupati Natuna Kepada Pj Sekda Natuna Yang Baru Di Lantik


Pesan Bupati Natuna Kepada Pj Sekda Natuna Yang Baru Di Lantik

Bupati Natuna Wan Siswandi di dampingi  Wakil Bupati Natuna Rodhial Huda melantik Boy Winarko, sebagai Pejabat (PJ) Sekretaris Daerah (Sekda) Natuna, Selasa (22/6/2021).
  
Kwarta5.com Natuna,-Bupati Natuna Wan Siswandi yang di dampingi oleh Wakil Bupati Natuna Rodhial Huda bersama Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Natuna Daeng Amhar, melantik Boy Winarko, sebagai Pejabat (PJ) Sekretaris Daerah (Sekda) Natuna untuk mengantikan Posisi Hendra Kusuma. Bertempat di Gedung Darma Wanita, Jl.Batu Sisir Bukit Arai Kecamatan Bunguran Timur Kabupaten Natuna.Selasa (22/6/2021).Pukul 14.00 Wib. 

terlihat hadir dalam kegiatan tersebut Wakil Bupati Natuna, Rodhial Huda, Ketua DPRD Natuna, Daeng Amhar, FKPD, OPD, Asisten, Kabag dan tamu undangan lainnya.

Sambutan Bupati Natuna, mengucapkan rasa terima kasih yang sedalam dalamnya kepada Hendra Kusuma selama menjabat menjadi Pj Sekda Natuna memberikan contoh yang terbaik bagi Aparatur Negeri Sipil (ASN) Khusunya di Pemkab Natuna dan sudah melaksanakan tugas dengan sebaik baiknya. 

"Namum ini buka akhir dari Karir Hendra Kusuma, tetapi akan menjabat sebagai Kadis Perumahan dan permukiman (Parkim) Kabupaten Natuna,"Papar Wan Siswandi. 

Bupati Natuna juga, mengharapkan kepada Pj Sekda Natuna, yang baru Boy Winarko, agar dapat bekerja maksimal dan lebih baik lagi untuk memberikan contoh yang terbaik bagi ASN, salah satunya saling berkoordinasi untuk menjalankan Visi dan Misi Bupati dan Wakil Bupati Natuna untuk memajukan daerah dengan seluruh jajaran pegawai di Pemerintah Daerah. 

"Ia juga mengatakan selama tiga tahun yang lalu Pemerintah Daerah sudah tiga kali mendapatkan Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari kementerian keuangan, sehingga natuna mendapatkan dana insentif untuk daerah," Ungkap Wan Siswandi. 

Masih Wan Siswandi mengatakan tidak ada lagi perbedaan yang dulu sudah berlalu pilkada sudah selesai, mari kita bersama-sama membangun daerah yang lebih baik lagi untuk kesejarahan masyarakat. 

Walaupun ada lagi perombakan atau rotasi pejabat di Pemerintah Daerah itu bukan berati ada perbedaan tetapi untuk mengisi ke kosongan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) untuk evaluasi kinerja yang lebih baik lagi ke depannya untuk menjalankan tugas"Ujar Wan Siswandi.

(Ham)

Lebih baru Lebih lama