Idul Adha, Polres Karimun Potong 5 Sapi Dan 2 Kambing


Idul Adha, Polres Karimun Potong 5 Sapi Dan 2 Kambing

Dalam Rangka Merayakan Idul Adha, Polres Karimun Potong  5 Sapi dan 2 Kambing
Kwarta5.com Karimun,- Polres Karimun menggelar pemotongan hewan qurban di asrama polisi Polres Karimun. Minggu (10-07-2022)

Dalam rangka Hari Raya Idul Adha, Polres Karimun dan jajaran melaksanakan pemotongan hewan qurban. Sebanyak 5 ekor sapi dan 2 ekor kambing sebagai hewan qurban, kegiatan pemotongan dilaksanakan di halaman asrama kapling Polres Karimun.

Kegiatan acara pemotongan hewan qurban langsung dibuka oleh Kapolres Karimun AKBP Tony Pantano, S.I.K., S.H. didampingi Wakapolres Karimun, Kabag Ops, para pejabat utama serta personel Polres Karimun.

Sebanyak 350 kupon disebarkan ke masyarakat yang berhak menerimanya daging qurban.

"Pemotongan hewan kurban ini dilaksanakan dalam rangka Hari Raya Idul Adha 1443 Hijriah ini dengan mengusung tema "Idul Adha menanamkan ketakwaan dengan nilai- nilai pengorbanan dan keikhlasan pengabdian personel guna mewujudkan Polri yang Presisi", semoga daging hewan qurban yang kami sebarkan ini menjadi berkah dan bermanfaat bagi masyarakat yang membutuhkan", ungkap AKBP Tony Pantano, S.I.K., S.H. rls/ sajirun s.

Lebih baru Lebih lama