Kapolsek Dan Para Bhabinkamtibmas Ikut Dalam Musrenbang Tingkat Desa


Kapolsek Dan Para Bhabinkamtibmas Ikut Dalam Musrenbang Tingkat Desa

Kapolsek dan Bhabinkamtibmas Polres Bintan Ikuti Musrenbang Tingkat Desa, Kamis (19/1/2023). Foto (Ist)
Kwarta5.com Bintan,- Kapolsek dalam Jajaran Polres Bintan bersama dengan para Bhabinkamtibmas Polres Bintan ikut serta dalam pelaksanaan Musyawarah  Perencanaan dan Pembangunan (Musrenbang) tingkat desa yang dilaksanakan oleh pemerintahan desa pada Kamis (19/1/2023).

Kapolres Bintan AKBP Tidar Wulung Dahono, S.H., S.I.K, M.H. membenarkan bahwa Kapolsek dan Bhabinkamtibmas selaku perwakilan Polri dan garda terdepan di masyarakat ikut andil dalam pelaksanaan Musrenbang di tingkat desa masing-masing yang ada di wilayah Kabupaten Bintan, kata Kapolres Bintan.

“Masyarakat maupun pemerintahan tingkat desa sangat mempercayai Kapolsek dan Bhabinkamtibmas kita dimana sebagai pelindung, Pengayom dan Pembimbing masyarakat sehingga dilibatkan dalam segala bentuk kegiatan di tingkat desa, salah satunya yaitu dalam Musrenbang ini”, tambah AKBP Tidar.

Masih kata Kapolres Bintan, “Untuk hari ini ada beberapa desa yang melaksanakan Musrenbang antara lain desa Air Glubi Kecamatan Bintan Pesisir, Desa Lancang Kuning Kecamatan Bintan Utara, bahkan untuk desa Air Glubi dihadiri juga oleh Kapolsubsektor Kelong Ipda P. Hasibuan, demikian juga untuk Desa Pengujan Musrenbang dihadiri oleh Kapolsek Teluk Bintan Iptu Mayson bersama Bhabinkamtibmas Briptu Rukhyat Habibi.

Para Kapolsek dan Bhabinkamtbmas selalu memberikan sumbangsihnya baik dalam pemikiran maupun dalam tindakan di lapangan, sehingga peran dan kehadiran Kapolsek dan Bhabinkamtibmas sangat dirasakan oleh Masyarakat, tutupnya.


Editor: Mail


Lebih baru Lebih lama